Rakor Data KKA dan PM Dorong Transformasi Digital Pendidikan Jawa Barat
16 June 2025
Bandung — BBGTK Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Data Pelatihan Pembelajaran Koding dan Kecerdasan Artifisial (KKA) serta Pembelajaran Mendalam (PM) pada 12–14 Juni 2025. Kegiatan ini menjadi langkah strategis Kemendikdasmen untuk meningkatkan kompetensi guru dan tenaga kependidikan di era digital, melalui pelatihan yang terstruktur dengan pola IN-1, ON, dan IN-2.
Kegiatan yang berlangsung di BBGTK Jabar ini diikuti oleh operator data Disdik Provinsi dan kabupaten/kota serta KCD di Jawa Barat. Fokus utama Rakor adalah identifikasi dan validasi data peserta pelatihan serta lokus pelatihan, sekaligus membangun sistem koordinasi dan komitmen lintas instansi untuk suksesnya implementasi program KKA dan PM. Data yang dikumpulkan akan digunakan sebagai dasar pelaksanaan pelatihan.

Rakor ini diharapkan dapat memperkuat kualitas pendidikan melalui integrasi teknologi dan pendekatan pembelajaran yang berkesadaran. Kegiatan ini juga menandai komitmen Jawa Barat dalam menyiapkan guru dan tenaga kependidikan yang adaptif dan inovatif dalam menghadapi tantangan pendidikan masa depan. *FA
Artikel Lainnya
SEANDAINYA PENDIDIKAN INKLUSI DI LAKSANAKAN BERDASARKAN PRINSIP TRINGA (3N) Ngerti, Ngerasa, Ngelakoni
Prinsip Tringa dalam Pendidikan Inklusi Sistem pendidikan global sehubungan dengan pencapaian visi tujuan pembangunan berkelanjutan adalah memastikan pendidikan yang inklusif,
150 Orang Tendik di Jawa Barat Ikuti Pelatihan Gelombang 2
Bandung (17/10) — Balai Besar Guru dan Tenaga Kependidikan (BBGTK) Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan pelatihan peningkatan kompetensi tenaga kependidikan (tendik)
Pembuatan Video Animasi Pembelajaran
PPPTK TK dan PLB menyelenggarakan kegiatan workshop pembuatan video animasi pembelajaran pada tanggal 28 sd 30 September 2021. Kegiatan ini